Jelang Tengah Malam Pencarian Remaja yang Hanyut di Sungai Banjar Agung Serang Masih Nihil

Laporan Wartawan TribunBanten.com, Mildaniati

TRIBUNBANTEN, KOTA SERANG - Hingga pukul 22.47 WIB, proses pencarian remaja usia 11 tahun yang hanyut terseret arus Sungai Banjar Agung, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang belum membuahkan hasil, Selasa (14/9/2021).

Anggota BPBD Kota Serang melakukan proses pencarian korban bernama Malik Hayatullah sejak sore tadi menggunakan perahu karet.

Pihaknya masih terus melakukan penyisiran sungai di belakang pakupatan di jalan Syekh Moh Nawawi Albantani.

Rencananya, bila belum ditemukan pencarian akan dilanjut esok hari, Rabu (15/9/2021).

Diberitakan sebelumnya, Malik hanyut terseret arus kali sekitar pukul 14.30.

Baca juga: Tangis Ayah di Ciputat Pecah Peluk Jenazah Anaknya yang Tewas Hanyut di Selokan

Kondisi kali yang deras dan kecil menghambat proses pencarian. 

Ketua RT 06 Kompleks BMS Beni Darmawan, mengatakan Malik masih kelas 1 SMP.

Menurut Beni, korban sedang bermain bersama lima temannya sebelum terseret arus.

"Biasanya main hanyut-hanyutan gitu," ucapnya.

Baca juga: Kabupaten Lebak Dilanda Banjir dan Longsor, 1 Orang Tewas Terbawa Hanyut

Lebar kali sekitar 4-5 meter.

Kali dalam kondisi deras lantaran hujan yang mengguyur Kota Serang dan sekitarnya sejak tadi malam.

0 Response to "Jelang Tengah Malam Pencarian Remaja yang Hanyut di Sungai Banjar Agung Serang Masih Nihil"

Post a Comment