Mulan Jameela Bantu Ahmad Dhani Nafkahi Korban Kecelakaan Dul

Suara.com - Penyanyi Mulan Jameela saat ditemui di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (4/10/2021). Mulan Jameela buka suara terkait berita sang suami, Ahmad Dhani, yang masih memberikan nafkah kepada para janda korban kecelakaan maut yang melibatkan Dul Jaelani.

Mulan Jameela membenarkan sampai detik ini atau sejak 2013, Ahmad Dhani masih bertanggungjawab menafkahi janda-janda yang suaminya menjadi korban kecelakaan Dul Jaelani. 

"Ya masih, itu bagian dari tanggung jawab. Mas Dhani punya kewajiban yang harus dijanjikan walau kejadiannya sejak 2013," Ungkap Mulan.

Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra juga membenarkan bahwa suaminya sempat mengalami kesulitan menafkahi janda-janda  yang totalnya kurang lebih tujuh orang karena dampak pandemi Covid-19.

Meski begitu, Mulan Jameela tetap mendukung penuh sang suami untuk membantu mereka, terlebih itu merupakan tanggung jawab dan tidak bisa lepas tangan begitu saja.

Mulan juga memastikan, dirinya tidak hanya membantu dalam segi moril tapi membantu Ahmad Dhani dari segi keuangan.  [Suara.com/Alfian Winanto]

0 Response to "Mulan Jameela Bantu Ahmad Dhani Nafkahi Korban Kecelakaan Dul"

Post a Comment