Pelatih PSIS Semarang Soal Skuad Mewah Persija Jakarta

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - PSIS Semarang tak ingin lengah ketika menghadapi Persija Jakarta pada laga pekan kedua BRI Liga 1 musim 2021/2022 yang akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Minggu (12/9/2021) mendatang.

Karteker PSIS Semarang, Imran Nahumarury meminta para pemainnya fokus kepada pergerakan pemain Persija.

Imran menjelaskan bukan hanya fokus pada satu atau dua pemain tertentu, namun harus di semua lini.

"Saya selalu bilang ke teman-teman pemain bahwa sepakbola itu tidak bisa hanya fokus ke satu dua pemain. Kalau misalnya saya hanya fokus ke Riko Simanjuntak, tentu pemain lain akan jadi ancaman bagi kita semua," kata Imran.

Ia menambahkan, pemain yang berbahaya justru yang bergerak tanpa bola.

"Saya selalu memberikan contoh, misalnya begini; pemain yang berbahaya itu pemain yang punya bola atau tanpa bola?.

Nah pemain yang berbahaya bukan yang punya bola tetapi pemain yang tanpa bola. Artinya siapapun juga itu berbahaya," kata Imran.

"Apalagi kita tahu Persija ini kedalaman skuadnya mewah. Harganya saja mewah.

Jadi semua pemain Persija kita akan waspada ke mereka semua. Bukan hanya satu dua pemain. Bahkan di benchnya juga kita waspadai. Semua pemain berbahaya. Seperti itu," kata Imran.

Laga versus Persija, PSIS hampir pasti tak akan diperkuat sejumlah pemain karena cedera. Antara lain Wallace Costa, M Rio Saputro, Brian Ferreira, dan Nerius Alom.

Meski demikian, Imran merasa tak khawatir sebab buatnya pemain pengganti juga pasto akan siap pada laga melawan Persija.

Adapun para pemain yang cedera tersebut tetap dibawa PSIS ke Cikarang, sebelum laga versus Persija. Sebab, setelah laga menghadapi Macan Kemayoran, tim Mahesa Jenar akan tetap berada di Cikarang untuk persiapan menghadapi pertandingan di pekan selanjutnya.

"Sekarang kami terkendala dengan beberapa pemain yang kurang bugar. Misalnya Costa, Rio, Alom juga bermasalah. Alom kena ketika latihan kemarin. Ini yang jadi problem buat kita.

Cuma saya selalu pesan ke mereka, semua pemain yang ada di dalam tim ini semua harus siap. Tidak ada pemain inti, tidak ada pemain cadangan," tegas Imran.

Lebih dari itu, ia mengatakan modal kemenangan melawan Persela Lamongan di pekan pertama diharapkan bisa menjadi motivasi sekaligus semangat buat para pemain menghadapi Persija.(*)

0 Response to "Pelatih PSIS Semarang Soal Skuad Mewah Persija Jakarta"

Post a Comment